Kebahagiaa bukan saat kita memiliki sesuatu, tapi kebahagiaan itu terletak pada saat proses kita mendapatkan sesuatu. Hidup hanyalah sebuah proses, semua akan datang silih berganti, sedih, bahagia, suka dan duka adalah hal yang sama. Kesedihan bisa berganti bahagia dan bahagia bisa berganti sedih. Tergantung kita menyikapinya, andai kita menghadapi sebuah musibah yang mungkin menurut orang lain itu sebuah kesedihan sementara kita merasa itu sebuah kebahagiaan karena kita melihatnya dari kacamata iman memang itulah kebahagiaan.
Dalam hidup kita akan menemui banyak hal, kadang kita mencintai seseorang, atau bahkan dicintai seseorang. Kita harus menyadari bahwa Mencintai dan Keinginan untuk memiliki adalah dua hal yang berbeda. Cinta bisa menjadi indah apabila kita menempatkan pada orang yang tepat dan akan menjadi musibah jika kita memaksakan untuk memiliki. Yang indah adalah di mana kita mencintai sekaligus dicintai. Mungkin butuh waktu... tapi yakinlah jika kita sabar... sabar... dan sabar semua akan indah pada waktunya.
Diwaktu menangis kita memejamkan mata, disaat tertawa kita kadang memejamkan mata. Jika kita disuruh membayangkan sesuatu pasti orang akan bilang "pejamkan mata anda!" saat kita tidur dan bermimpi pun mata kita terpejam, kenapa??? bahwa sesuatu yang indah itu tidak terlihat.
Jadi dibalik sesuatu kejadian pasti ada hikmah cuma kadang kita tidak bisa melihat hikmah itu. Jika kita tahu dan sudah melihat hikmah itu maka baru kita merasa bahwa sesuatu itu akan indah pada waktunya.
Allah tidak pernah menciptakan sesuatu kejadian dengan sia-sia. Jika kita sabar dan ikhlas menerima semua itu pasti kita akan diberi yang terbaik. Terbaik dimata manusia belum tentu terbaik dimata Allah. Ya Allah urzuqnal ikhlas walistiqomah.
Sumber : budairi.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar