Sabtu, 13 April 2013

NEGERI DI ATAS AWAN


Negeriku, negeri di atas awan
Di mana tempat berbagai macam impian bisa kau dapatkan
Jika engkau mencari surga di dunia
Aku yakin disinilah kau bisa dapatkan


Negeriku, luas terbentang
Mungkin jika kau bisa terbang
Kau bisa merasakan betapa luasnya sejauh mata memandang
Apa yang kau lihat takkan pernah henti untuk kau kenang



Penduduknya ramah tak kenal pamrih
Tak pernah ada kisruh yang meregang nyawa
Berbicara soal moral, mereka sangatlah sopan
Di mana setiap seremoni menjunjung tinggi budaya luhur



Anak-anak di sini meneguk susu setiap matahari terbit
Ya, termasuk aku dulu
Tak ada yang papa akan asupan di sini
Apalagi perut terbusung lapar



Sekolah kami pun tak berbayar
Tak ada pungutan biaya apalagi paksaan liar
Atapnya jika tiris segera diperbaiki
Bangkunya jika rusak segera diganti



Negeriku, negeri yang sehat
Rumah penyembuhan di sini tak pernah menolak si sakit
Baik mereka kaya ataupun miskin
Mereka diperlakukan sama saja setara



Jalan raya di sini, lancar!
Tidak ada lautan roda empat yang berlarut
Jika kau kesini, kau akan sampai di tujuan layaknya angin
Juga tidak ada yang memaki-maki di bumi beraspal



Kawan, negerimu bagaimana?
Adakah negerimu sederhana tapi sejahtera,
di mana orang-orang tersenyum hangat saling menyapa?



Jika kau mau negerimu seperti negeri di atas awan
Aku siap membantu
Bersama kita membangun negeri,
bukan negeriku saja, bukan hanya negerimu juga, Negeri Kita..



Biodata Penulis

Ares Albirru Amsal
Twitter: @aresalbirru
 Sumber :  http://situs-lakalaka.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar